Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Penjelasan Lengkap Flare Gun Di PUBG Mobile

Penjelasan Lengkap Flare Gun Di PUBG Mobile

Jika kemarin saya membahas perbedaan lengkap Airdrop Coklat dan Airdrop Merah di PUBG Mobile, kali ini saya akan membahas item khusus sekaligus ekslusif di PUBG Mobile yaitu Flare Gun.

Flare Gun adalah salah satu benda terpenting yang ada di dalam game PUBG Mobile.

Sebab, jika kita menembakkan Flare Gun ke atas, maka akan ada pesawat yang menjatuhkan suplai di area kita menembakkannya.

Isi dari Airdrop Coklat hasil Flare Gun itu biasanya berisi senjata tangguh, rompi, helm, ataupun pakaian Ghilie Suit.

Ada beberapa tips dari saya mengenai pemakaian Flare Gun yang benar, karena Flare Gun tidak bisa ditembak ke sembarang arah dan bukan seperti senjata yang lain di PUBG Mobile.

Tembakan Flare Gun kearah atas atau kearah langit diarah terbuka

Pertama, tembakan Flare Gun kearah atas kalian, atau wajib ditembakan ke langit. Menembak secara ngasal tanpa mengarahkannya ke langit akan menyebabkan suplai Airdrop Coklat kalian nanti tidak turun.

CONTOH VIDEO MENEMBAK FLARE GUN YANG BENAR:

Menembakkan Flare Gun di dalam ruangan bisa membuat peluru Flare Gun tertahan di dinding. Hal ini juga bisa membuat pesawat tidak datang menghampiri kita karena mereka tidak melihat tanda dari Flare Gun yang kita tembakkan.

Ini mirip konsep dunia nyata, dimana Flare Gun ditujukan untuk menunjukan lokasi kalian dan kemudian pesawat suplai akan mendrop airdrop di lokasi tempat persis kalian menembakan Flare Gun keatas tadi.

Jangan gunakan ditempat drop ramai, tembak Flare Gun diarea belakang bukit

Suplai yang jatuh tentunya bisa di lihat oleh lawan dari berbagai penjuru, alhasil suplai yang kita tunggu bisa diperebutkan.

Jangankan itu, hasil Flare merah dari Flare Gun yang ditembakan kalian saja sudah bisa membuat musuh tau bahwa ada yang menembak Flare Gun didaerah tersebut.

Gunakanlah Flare Gun di area yang aman, misalnya ketika tidak ada lawan di sekitar. Kita juga bisa menembakkan Flare Gun dari atas gedung agar suplai turunnya juga di atas gedung. Hal ini bisa membuat kita lebih mudah untuk melindunginya dari lawan yang melihat.

Menembak didalam Zona mendapatkan item senjata bagus, dan menembak diluar Zona akan mendapatkan kendaraan spesial

Terakhir dan sangat penting sekali, hasil dari Flare Gun sangat dipengaruhi oleh zona disekitar kalian.
Item, Ghilie Suit dan Senjata spesial (Tembak didalam Zona)

BRDM-2 (Tembak diluar zona)
Jika ditembakan dari arah luar zona, maka airdrop yang akan jatuh adalah kendaraan spesial, yaitu BRDM-2. Namun jika Flare Gun ditembakan didalam zona, maka kalian akan mendapatkan item spesial berupa senjata atau Ghilie Suit bila beruntung.
Evan Nugraha Permana
Evan Nugraha Permana Hobi Fotografi, Riding & Suka Dunia Otomotif | IG : @evannpermana

Posting Komentar untuk "Penjelasan Lengkap Flare Gun Di PUBG Mobile"